Warga Datangi Sekretariat HMI Majene Usai Kericuhan di Stikes BBM
Warga Datangi Sekretariat HMI Majene Usai Kericuhan di Stikes BBM. Demonstrasi Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Majene di Kampus Stikes Bina Bangsa Majene pada Rabu dan Kamis berujung ricuh, menyebabkan kemacetan dan keresahan warga sekitar.
Ini Foto Sri (kader HMI yang diperjuangkan)
Ini foto mahasiswa Stikes yang bilang "jelle'ko"
Kesal dengan dampak aksi tersebut, puluhan warga mendatangi Sekretariat HMI di Kelurahan Lembang, Kecamatan Banggae Timur, Jumat (14/3/2025) sore. Meski sempat tegang, pertemuan itu berakhir tanpa insiden. Warga menuntut HMI mengklarifikasi dan meminta maaf secara terbuka.
Selain mengganggu aktivitas warga, aksi tersebut juga membuat beberapa mahasiswi Stikes BBM mengalami trauma, bahkan ada yang harus dilarikan ke RSUD Majene akibat syok. Warga mendesak HMI segera membuat video permintaan maaf agar situasi tidak semakin memanas.
Penyebab HMI Majene Demo Stikes
Aksi protes HMI Majene terhadap skorsing seorang kader berubah menjadi ketegangan dengan mahasiswi Stikes BBM Majene. Bentrokan terjadi saat massa HMI dan mahasiswi saling dorong di gerbang kampus, hingga atribut HMI robek.
Koordinator lapangan, Sudarman, menilai skorsing tersebut berlebihan hanya karena kritik terhadap Wakil Ketua III dan pelanggaran ringan. Namun, Ketua Stikes BBM, Yuliana, menegaskan skorsing itu hasil dari pelanggaran berulang, bukan keputusan sewenang-wenang.
Posting Komentar